MEMBELI TANAH DAN RUMAH TANPA MASALAH
Saya dan suami sepakat membeli tanah yang ada bangunan diatasnya. Bagaimana proses pembelian dan pengurusan balik nama sertifikatnya?. Saya khawatir dengan banyaknya kasus-kasus penipuan tanah dan bangunan yang marak akhir-akhir ini. Mohon penjelasannya.
Kalau Anda ingin membeli rumah dan atau tanah, Anda harus mengecek tanah dan atau rumah tersebut dulu, apakah memiliki permasalahan secara hukum, misalnya dijaminkan pada Bank atau ada sengketa waris. Anda dapat mengecek nama pemilik tanah dan statusnya di Badan Pertanahan Nasional (BPN) apabila tanah tersebut sudah bersertifikat, atau jika status tanah itu masih berupa tanah girik dapat mengecek di kantor kelurahan setempat.
Setelah yakin bahwa tanah dan atau rumah itu tidak bermasalah, barulah melakukan langkah-langkah berikut:
Anda dan penjual harus sepakat mengenai harga tanah atau rumah maupun cara pembayarannya. Siapa yang akan menanggung biaya perjanjian di Notaris dan biaya balik nama.
Kesepakatan antara penjual dan pembeli dituangkan dalam bentuk perjanjian jual beli tanah (akta jual beli tanah/AJB) untuk kemudian mendaftarkannya ke PPAT (Pejabat Pembuat Akta Tanah)/Notaris setempat. Notaris biasanya sudah mempunyai format yang baku tentang akta jual beli tanah, namun sebelum menandatanganinya Anda harus membaca terlebih dahulu segala yang tertulis di dalam akta tersebut. Jika telah sepakat dengan isinya, barulah menandatanganinya. Para pihak harus hadir di dalam pembuatan APB.
Anda dapat meminta bantuan kepada Notaris yang membuat AJB unutk meminta perubahan nama pada sertifikat hak milik. Jika menggunakan jasa Notaris, besarnya biaya dapat dinegosiasikan dengan Notaris.
Jika akan mengurusnya sendiri, mintalah kwitansi resmi yang dikeluarkan oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN). Beberapa persyaratan yang harus anda persiapkan adalah sebagai berikut:
- Akta Jual Beli Tanah (AB)
- Sertifikat hak milik
- Kartu Tanda Penduduk Para Pihak (Penjual dan Pembeli)
Setelah proses pendaftaran tanah selesai maka Sertifikat Hak Milik akan beralih kepada si Pembeli.
SOCIAL MEDIA
Let’s relentlessly connected and get caught up each other.
Looking for tweets ...