LATIHAN PENALARAN HUKUM UNTUK MAHASISWA FH UNHAS
Pada tanggal 11 Januari 2022, Shidarta (dosen Jurusan Hukum Bisnis BINUS) diundang sebagai pemateri acara Latihan Kepemimpinan Tingkat Menengah Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa FH Universitas Hasanuddin, Materi yang menjadi ekspektasi para mahasiswa adalah tentang hukum penalaran dan penalaran hukum. Topik ini sudah ditulis oleh Shidarta dalam salah satu bukunya, yang terbit pertama kali tahun 2005 dan kemudian dicetak ulang dengan judul yang baru pada tahun 2012.
Menurut Shidarta, terhadap permasalahan hukum penalaran dan penalaran hukum, terdapat beberapa pertanyaan kunci, yang memang dipilih oleh Shidarta dalam pemaparannya di hadapan peserta dari berbagai fakultas/progarm studi di Universitas Hasanuddin tersebut. Pertama, hukum penalaran dan penalaran hukum berkaitan dengan jawaban atas pertanyaan: apa yang dimaksud dengan hukum? Jawaban atas pertanyaan ini akan menentukan arah penalaran yang diajukan, sekaligus membedakannya dengan hukum-hukum penalaran yang dikenal dalam ilmu-ilmu lain di luar hukum. Perihal yang terakhir ini sekaligus menjawab pertanyaan apakah ada yang unik dari penalaran hukum itu?
Acara yang berlansung melalui platform zoom-meeting ini berlangsung sekitar empat jam, mulai dari pukul 13:15 sampai dengan 17:00 WITA. Materi paparan dari acara pelatihan ini dapat diakses melalui:
http://dx.doi.org/10.13140/RG.2.2.16533.86248
Published at :
SOCIAL MEDIA
Let’s relentlessly connected and get caught up each other.
Looking for tweets ...