People Innovation Excellence

SHIDARTA SEBAGAI PENGUJI EKSTERNAL PROMOSI DOKTOR UNTUK ARMINDO MONIZ AMARAL


Setelah melewati beberapa tahap ujian, Armindo Moniz Amaral, salah seorang peserta Program Doktor Hukum di Universitas Diponegoro Semarang, berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul “Invocatio Dei: Eksplorasi Filosofis tentang Hukum Positif Indonesia” di bawah bimbingan promotor Prof. Dr. FX Adji Samekto, S.H., M.Hum. dan kopromotor Dr. Bernard L. Tanya, S.H., M.H. Para penguji lain adalah Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum (Ketua Sidang; Dekan FH Undip), Dr. Sukirno, S.H., M.Si. (Sekretaris Sidang), Prof. Dr. F.X. Joko Priyono, S.H., M.Hum., dan Prof. Dr. Yusriadi, S.H., M.S.

Dosen Jurusan Hukum Bisnis (Business Law) BINUS, Shidarta, menjadi penguji eksternal dalam ujian pada saat kelayakan dan sidang tertutup. Sidang terakhir (tertutup) untuk Dr. Armindo diselenggarakan pada tanggal 29 November 2021. Dalam pengujiannya,Shidarta antara lain meminta klarifikasi dari promovendus tentang tawaran “jalan tengah” yang ingin diintroduksi penelitian disertasi ini. Jalan tengah tersebut adalah tawaran alternatif antara aliran hukum kodrat dan positivisme hukum (Austin). Shidarta menanyakan apakah dapat disebut jalan tengah apabila pisau analisis yang digunakan adalah aliran hukum kodrat, sedangkan “sasaran kritik” dari peneliti adalah postivisme hukum. Hal ini berkaitan dengan pernyataan promovendus bahwa tawarannya itu adalah sebuah model lain dari positivisme hukum.

Penelitian disertasi yang mengambil topik filsafat hukum memang tidak banyak dilakukan oleh para peserta program doktor hukum di Indonesia. Oleh sebab itu, para penguji memberi apresiasi atas pilihan yang diambil oleh Dr. Armindo dan berharap karyanya dapat memberi kemanfaatan bagi pengembangan ilmu hukum Indonesia di kemudian hari. (***)


Published at : Updated

Periksa Browser Anda

Check Your Browser

Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

We're Moving Forward.

This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

  1. Google Chrome
  2. Mozilla Firefox
  3. Opera
  4. Internet Explorer 9
Close