People Innovation Excellence

REZA ZAKI: MEMANFAATKAN WAKTU LUANG ANDA DI TENGAH PANDEMI COVID-19

Dr. Muhammad Reza Syariffudin Zaki, S.H., MA atau akrab dipanggil Zaki adalah dosen Hukum Internasional di jurusan Business Law BINUS. Zaki, yang menyelesaikan studi S3 sebelum usia 30 tahun ini, tidak ingin menyia-nyiakan waktunya pada saat semua kegiatan kampus bermigrasi ke bentuk daring. Zaki memanfaatkan waktu dengan mengikuti sejumlah pendidikan non-akademik untuk menambah pemahamannya dan kompetensinya dalam menghadapi dunia akademisi dan praktisi yang makin kompleks.

Selama dua bulan terakhir ini Zaki mengikuti pendidikan online, yaitu Pendidikan financial planning bergelar Associate Wealth Planner (AWP), Certified International Quantitative Researcher (Gelar CIQnR), Certified Risk Management Officer (Gelar CRMO), sertifikasi kepabeanan dan ekspor impor, serta Pendidikan Khusus Profesi Advokat. Zaki menuturkan masih ada beberapa pendidikan yang akan dijalaninya lagi dalam periode 2020-2021, antara lain Pendidikan untuk menjadi mediator dan arbiter serta sertifikasi internasional sebagai peneliti mixed methods.

Zaki tidak hanya menyibukan dirinya dengan mengikuti beberapa pendidikan selama pandemi covid-19 ini. Ia juga turut meluncurkan buku yang berjudul Desa Butuh Lo Sob! Yang diterbitkan oleh KPG Gramedia. Buku ini adalah bagian dari program Putra Daerah Membangun dan hasil penulisan selama 2-3 tahun tentang kewirausahaan sosial. Buku ini telah dipergunakan oleh berbagai kepala daerah dan komunitas di Indonesia. (***)


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close