People Innovation Excellence

UJIAN DOKTOR HUKUM VIA ONLINE DI PDIH UNDIP



Di tengah pandemik corona (covid-19), berbagai perguruan tinggi mengambil kebijakan yang ekstrem untuk meniadakan aktivitas yang mengharuskan kehadiran secara fisik. Tidak hanya kuliah, melainkan ujian pun diadakan secara online. Ujian akhir tingkat doktoral, yang biasanya terkesan sakral kali ini membuat preseden baru dengan juga dilakukan secara online.

Salah satu dosen Jurusan Hukum Bisnis BINUS, Shidarta, pada tanggal 13 April 2020 lalu berkesempatan untuk menguji sidang tertutup via online ini di Program Doktor Ilmu Hukum (PDIH) Universitas Diponegoro, Semarang. Sidang tertutup adalah ujian terakhir pendidikan program doktor karena di PDIH Undip tidak lagi dikenal sidang terbuka. Promovendus bernama M. Musa adalah dosen dari Fakultas Hukum Universitas Islam Riau, Beliau menulis disertasi berjudul “Penalaran Hakim terhadap Ajaran Penyertaaan dalam Memperluas Pemidanaan pada Tindak PIdana Korupsi” di bawah promotor Prof. Dr. Nyoman Serikat Putra Jaya, S.H., M.H. dan ko-promotor Dr. Shidarta, S.H., M.Hum. Ujian ini belangsung lancar dipimpin oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Prof. Dr. Retno Saraswati, S.H., M.Hum. didampingi oleh Dr. Sukirno, S.H. M.Si (Ketua PDIH Undip), dan para penguji Prof. Dr. Pujiyono, S.H., M.Hum., Dr. Nur Rochaeti, S.H., M.Hum., dan Prof. Dr. Supanto, S.H., M.Hum.

Partisipasi dosen Jurusan Hukum Bisnis BINUS sebagai ko-promotor dan penguji dalam pendidikan pascasarjana hukum di berbagai perguruan tinggi merupakan bentuk kolaborasi akademik yang sudah berjalan selama ini. Selain Undip, sejumlah dosen Jurusan Hukum Bisnis BINUS tercatat telah menjadi pembimbing dan penguji di Program Pascasarjana Universitas Indonesia, Universitas Islam Indonesia, dan Universitas Katolik Parahyangan. (***)


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close