People Innovation Excellence

PENALARAN HUKUM DALAM KALABAHU 2019 DI LBH JAKARTA



Pada tanggal 12 April 2019, bertempat di Kantor LBH jalan Diponegoro, Jakarta, dilangsungkan Karya Latihan Bantuan Hukum (Kalabahu). Kegiatan ini merupakan pelatihan hukum dan Hak Asasi Manusia yang telah diselenggarakan oleh Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta sejak tahun 1980, yang pada tahun 2019 ini merupakan penyelenggaraan Kalabahu ke-40. Tujuan dari Kalabahu adalah mencari dan mencetak kader-kader Pengabdi Bantuan Hukum untuk terus menjaga dan menjalankan nilai-nilai perjuangan LBH Jakarta. Salah satu materi yang rutin disampaikan pada kegiatan ini adalah tentang penalaran hukum. Ketua Jurusan dan dosen Jurusan Hukum Bisnis (Business Law) BINUS, Shidarta, menjadi pemateri yang kerap dijadwalkan dan diundang dalam Kalabahu dari tahun ke tahun.

Peserta Kalabahu ini berjumlah 52 orang, datang dari seluruh Indonesia, bahkan beberapa di antara mereka adalah aktivis lembaga swadaya masyarakat dengan latar belakang pendidikan non-hukum. Dalam Kalabahu ke-40 ini juga terdapat seorang peserta, Arief Sujono, lulusan dari Jurusan Hukum Bisnis BINUS.

Shidarta dalam salah satu sesi Kalabahu kali ini — dengan moderator Anisa Oktavia Perwitasari (alumnus BINUS tahun 2017) — memaparkan hal-hal penting yang menjadi kekhasan dalam penggunaan prinsip-prinsip penalaran hukum. Dijelaskan langkah-langkah penalaran hukum yang lazim digunakan dan catatan-catatan yang harus diperhatikan untuk setiap langkah. Secara khusus dibahas tentang tata caa penstrukturan norma hukum sebagai proposisi. Proposisi inilah yang kemudian diangkat menjadi premis mayor dalam menentukan silogisme kategoris. Ada celah-celah yang bisa menjadi distorsi dalam proses penstrukturan norma ini, termasuk kemungkinan proposisi yang dibangun merupakan bentuk penemuan hukum (rechtsvinding). (***)

 


Published at : Updated
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close