DOSEN BINUS DALAM WORKSHOP PENULISAN BUKU HUKUM PIDANA DI AMSTERDAM
Dr. Ahmad Sofian, S.H., M.A. dosen tetap di Jurusan Hukum Bisnis (Business Law) BINUS terpilih mewakili Indonesia dalam workshop untuk penulisan buku tentang dokrin-doktrin hukum pidana. Beliau terpilih bersama 19 orang peserta lainnya dari perguruan tinggi di negara-negara Asia Selatan, seperti Nepal, India, Filipina, Thailand, serta negara-negara Eropa Timur (Bosnia), Afrika (Nigeria) dan Anerika Latin (Columbia). Kegiatan ini berlangsung di sebuah kota kecil di Selatan Amsterdam yang bernama Zanvoord een Zee dari tanggal 19 s.d. 22 Oktober 2017. Kegiatan ini difasilitasi oleh Prof. Thomas dari Faculty of Law, Maastricht University dan Prof. Theo dari Faculty of Law, University of Leiden.
Dalam kegiatan ini masing-masing peserta memaparkan hasil kajian singkat tentang doktrin hukum pidana yang dikembangkan oleh ilmuwan hukum pidana di masing-masing negara, sehingga masing-masing peserta dapat memahami karakter hukum pidana di dua puluh negara yang diundang tersebut. Perbedaan keluarga hukum menyebabkan doktrin hukum pidana yang dipergunakan juga berbeda konteks, tidak saja asas-asas yang memayungi doktrin tersebut tetapi juga ketika doktrin tersebut “dikemas” dalam hukum pidana yang tertuang dalam hukum positif di masing-masing negara. Tidak semua negara yang hadir memiliki konsistensi dengan satu keluarga hukum tertentu, namun kebanyakan telah bergeser ke arah “mix legal system” atau dikenal dengan kelurga hukum campuran (hybrid).
Tindak lanjut dari pertemuan ini berupa publikasi buku yang berisi bab-bab doktrin hukum pidana dari 20 negara. Tentu saja penulisan buku ini akan sangat tergantung dari masing-masing peserta yang diberikan mandate untuk menyelesaikannya. Kedua Profesor hukum yang hadir dalam acara ini telah memberikan struktur, kajian literatur serta konten yang harus ditulis oleh masing-masing peserta, sehingga masukan dari para professor ini akan sangat membantu dalam penulisan bab-bab buku tersebut. (***)