INAUGURASI MAHASISWA BARU BINUS 2015
Sebanyak 5.993 orang mahasiswa baru BINUS dilantik dalam acara inaugurasi di Jakarta Convention Center (JCC) pada Kamis, 3 September 2015. Pelantikan dilakukan oleh Rektor BINUS University Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M. didampingi para wakil rektor, dekan, dan ketua jurusan. Para mahasiswa yang diterima tahun 2015 ini diproyeksikan akan merampungkan studi dan diwisuda pada tahun 2019. Itulah sebabnya mahasiswa baru ini disebut dengan Binusian 2019. Tiap program studi dalam acara inaugurasi yang bertajuk “I am A Global Citizen’ ini dilantik secara simbolis oleh Rektor. Sebagai wakil mahasiswa dari Business Law BINUS adalah Mohamad Djody P. Nugraha Adjie.
Para mahasiswa baru yang dilantik tersebut sudah selesai mengikuti ‘general orientation’ dan pada tanggal 7 sampai 18 September mendatang akan mengikuti ‘academic orientation’. Setelah itu selama satu semester berjalan akan disampaikan ‘campus life orientation’.
Dalam kata sambutannya Rektor BINUS berharap para mahasiswa baru ini dapat memanfaatkan kesempatan belajar di BINUS, mengingat peluang untuk kuliah di BINUS sangat kompetitif. “Belajarlah dengan giat agar kalian dapat lulus tepat waktu dan kembali di ruangan ini untuk diwisuda sebagai sarjana pada tahun 2019” ujar Rektor. (***)