DOSEN BL BINUS SEBAGAI KONSULTAN HKI
Dua dosen Business Law BINUS, yaitu Paulus Aluk Fajar Dwi Santo dan Bambang Pratama, dilantik sebagai konsultan hak kekayaan intelektual bersama dengan 47 orang konsultan HKI baru. Dengan demikian berarti ada tambahan 50 orang konsultan HKI yang baru di seluruh Indonesia, dari jumlah semula hanya sekitar 736 orang. Para konsultan HKI yang baru ini adalah lulusan dari pendidikan konsultan HKI yang telah diselenggarakan selama lebih dari tiga bulan di Universitas Bina Nusantara, kerja sama antara Business Law BINUS dan Ditjen HKI Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI.
Pelantikan dilakukan oleh Menteri Hukum dan HAM pada tanggal 25 November 2014, bertempat di Graha Pengayoman, Kemenkumham, Kuningan Jakarta. Dalam sambutannya, Menteri Hukum dan HAM menekankan pentingnya peran para konsultan HKI ini dalam mendorong berkembangnya ekonomi kreatif. Padahal, potensi ekonomi kreatif ini di Indonesia sungguh luar biasa. Kontribusinya bagi pendapatan negara baru sekitar tujuh persen saja. Bahkan, untuk lagu-lagu Indonesia yang notabene banyak disukai di negara-negara tetangga, hanya mampu mendatangkan pendapatan negara sekitar satu persen.
Bagi Program Studi Business Law BINUS, kehadiran dosen-dosen yang bersertifikat resmi sebagai konsultan HKI akan mampu menggairahkan pusat studi dan pembelajaran hak kekayaan intelektual di BINUS. Hak kekayaan intelektual adalah salah satu area penting yang menjadi pilar pembelajaran hukum bisnis selama ini di BINUS. (***)
SOCIAL MEDIA
Let’s relentlessly connected and get caught up each other.
Looking for tweets ...